Dalam kebersamaan yang lekat,, ada senyum terurai renyah, begitu ringan, seakan beban hidup tak dirasakan meski harga beras membumbung tinggi bahkan terkadang tak tertutupi dengan harga ikan hasil tangkapan seharian.
Seharian ataupun semalaman melaut, membelah ombak dan gelombang, melawan hawa dingin yang seakan menusuk tulang, menepis rasa takut ketika badai mendadak datang, semua dilakukan karena menyadari betapa berharganya rupiah demi rupiah yang bakal didapatkan. Menyadari betapa hidup memang harus diperjuangkan. Menyadari betapa Maha Pemurah nya Sang Illahi yang telah menyediakan aneka macam rezeki di lautan, untuk di pakai sebagai bekal dalam kehidupan.
|
ceria dalam kebersamaan |
|
kerjasama dan kebersamaan |
Aku termenung,, dalam kebersahajaan mereka, tak pernah lupa ikhlas mensyukuri nikmat Sang Illahi dengan cara menebar senyum dan tawa, meski ditengah beban kehidupan yang terasa begitu menghimpit.
Related Posts by Categories
Tidak ada komentar:
Posting Komentar