" Assallamualaikum and welcome to my blog ^_^ "



Minggu, 01 Juni 2014

Pada Tepian Angan








Kembali haru biru menyengat hatiku
Betapa rasaku begitu bungah dan membuncah
Layaknya riak memecah tepian
Tak berkesudahan ...
Tak lelah ...
Tak bosan ...

Cinta ...
Entah kapan impian ini kan berakhir 
Realitaku takkan pernah mampu menerjemahkan anganku
Yang seakan tak berbatas

Tentang rasa yang tak mampu ku tepis
Tentangku ...
Tentangmu ...
Tentang kebersamaan ..

Lalu ingatanpun kembali memutar arahnya
Seperti tutur sejarah yang tak lekang ditelan abad
Kasih menghampiri dalam kebersahajaan
Pun dalam kerumitan ..

Dan ,,, cintapun datang perlahan dalam ketidakmengertianku akan maksud-Nya

Begitulah aku mengasihimu
Mungkin sesederhana itu saja
Tak terduga,,, namun mengalir pasti

Lalu merindupun menjadi gita di setiap sunyiku
Mengiringi hari demi hari
Yang terlalui dalam kebisingan rutinitas hidup

Namun keikhlasan akan selalu menyertaiku
Karena aku tahu ....
Kasih seharusnya tak berpamrih ...





# woelandary's ....
  24'05'2014